UT TERUS BERKOMITMEN MENGEDUKASI SISTEM BELAJAR JARAK JAUH KEPADA MASYARAKAT MELALUI PMKM
Penulis: Jaka Warsihna, Editor: Teguh Prakoso
12 January, 2024 by
UT TERUS BERKOMITMEN MENGEDUKASI SISTEM BELAJAR JARAK
JAUH KEPADA MASYARAKAT MELALUI PMKM
Arsri Agusti, S.Ds.

Universitas Terbuka (UT) terus berkomitmen mengedukasi sistem belajar jarak jauh kepada masyarakat. Salah satu bentuk yang dilakukan adalah melalui penawaran program mata kuliah mandiri (PMKM). Dalam program tersebut, mahasiswa dari perguruan tinggi yang bermitra dengan UT dapat mengikuti pembelajaran mata kuliah tertentu dalam bentuk PMKM. Status mahasiswa adalah mahasiswa perguruan tinggi tempat di mana mereka ter-registrasi, tetapi untuk mengambil beberapa mata kuliah, misalnya mata kuliah dasar umum, mereka bergabung dengan UT. Mereka memperoleh layanan bantuan belajar berupa tutorial online (tuton), mengikuti ujian akhir semester (UAS) yang juga secara online, dan kemudian memeroleh nilai UAS. Nilai tersebut tentu menjadi bagian dari transkrip akademik di perguruan tinggi asal mahasiswa.

Selama beberapa tahun terakhir, program PMKM ini diikuti oleh mahasiswa Universitas Citra Bangsa (UCB) Kupang. Dalam konteks penyelenggaraanya UT, penganggung jawab program ini berada di Pusat Pengabdian kepada Masyarakat LPPM-UT. Kerja sama tersebut dimulai setelah Pandemi COVID-19 dan berlangsung hingga saat ini. Hal itu diungkapkan juga oleh Wakil Rektor 1 UCB, Dr. Abdul Majid, M.Kes. saat kegiatan sosialisasi persiapan ujian online PMKM UCB kerja sama dengan UT pada hari Senin, 8 Januari 2024.

“Kerja sama dengan UT didasarkan karena pada saat pandemi COVID-19, kami di UCB terjadi kegaduhan dan kebingungan dalam proses perkuliahan. Mengapa gaduh dan bingung, karena dosen dan mahasiwa belum terbiasa kuliah secara online atau jarak jauh. Bahkan, mahasiswa belum terbiasa belajar mandiri bahkan menggunakan TIK dan internet untuk belajar. Hal ini juga dirasakan oleh hampir seluruh perguruan tinggi bahkan juga sekolah. Menyadari kondisi tersebut serta melihat perkembangan zaman yang serba berbasis teknologi, maka saat itu juga UCB memutuskan untuk bekerja sama dengan UT dalam mendorong mahasiswanya belajar mandiri dan membiasakan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dan melalui TIK untuk belajar, yaitu belajar jarak jauh, sehingga dalam kondisi apapun mahasiwa siap untuk menghadapi tantangan,” demikian yang dikatakan Dr. Abdul Majid, M.Kes.


Keinginan UCB ini gayung bersambut adanya tawaran dari UT melalui program mata kuliah mandiri (PMKM). PMKM UT merupakan program layanan pendidikan yang menawarkan penempuhan berbagai mata kuliah yang tidak terikat pada ketentuan formal suatu program studi yang pemilihan mata kuliahnya disesuaikan dengan kebutuhan peserta. Mata kuliah yang ditawarkan adalah mata kuliah dari berbagai Program Sarjana yang ada di UT. Pada tahun ini terdapat 1.248 mahasiswa mengikuti 3 mata kuliah yaitu Bahasa Indonesia, Pancasila, dan Kewarganegaraan.

Dalam hal penyelenggaraan ujian online, UT melibatkan penuh dukungan teman-teman dari UT Kupang di bawah komandan Dr. Ajat Sudrajat, M. Pd., dan mendapat dukungan maksimal Tim Operasional di UT Pusat, khususnya Pusat Pengolahan Ujian UT di bawah kepemimpinan Drs. Timbul Pardede, M. Si., sehingga ujian online terselenggara dengan baik. Selain itu, selama menguikuti tuton, dukungan penuh Pusat Pengelolaan Pembelajaran UT, di bawah kepemimpnan Dr. Kartono, M.Si. juga diberikan sehingga layanan bantuan belajar diharapkan maksimal.

Selain bertujuan bertujuan menyediakan kesempatan dan akses bagi mahasiswa perguruan tinggi lain, PMKM yang ditawarkan UT juga dapat diikuti oleh praktisi, Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai swasta, dan anggota masyarakat lainnya untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuannya secara berkelanjutan tanpa terikat ketentuan formal suatu program studi. Terdapat dua skema PMKM, yaitu PMKM Individu dan PMKM Kemitraan yang ketentuan penyelenggaraannya berbeda. PMKM Individu ditujukan kepada mahasiswa dari Perguruan Tinggi (PT) lain, Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai swasta, praktisi, dan masyarakat umum yang berkeinginan mengembangkan dan meningkatkan komptensi dengan mengambil berbagai mata kuliah di UT yang diperlukan untuk mendukung profesi mereka. Sementera itu,PMKM Kemitraan dilaksanakan melalui kerja sama dengan perguruan tinggi, lembaga pendidikan, dan instansi lainya yang menginginkan mahasiswa, peserta didik, atau pegawainya memperoleh pengalaman belajar melalui e-learning untuk mengembangkan dan meningkatkan kompetensinya. Kerja sama diatur secara khusus dalam Perjanjian Kerja Sama. Bentuk PMKM inilah yang selama ini diadopsi UCB dalam bermitra dengan UT. Melalui PMKM, UT terus berkomitmen mengedukasi sistem belajar jarak jauh kepada masyarakat (jk dan tp).