LPPM Universitas Terbuka Jalin Kolaborasi Pengabdian kepada Masyarakat bersama Universitas Sumatera Utara dan PT. Arutmin Indonesia
Penulis : Heriani
20 June, 2024 by
LPPM Universitas Terbuka Jalin Kolaborasi Pengabdian kepada Masyarakat bersama Universitas Sumatera Utara dan PT. Arutmin Indonesia
Universitas Terbuka, Yoga Muhamad Tampi, S.TI.

Kalimantan Selatan, 5/06/2024 – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Terbuka (LPPM_UT )melalui Pusat Pengabdian kepada Masyarakat terus meningkatkan jejaring kerjasama dengan berbagai stakeholder, baik dari perguruan tinggi lain, pemerintah daerah, masyarakat, maupun dunia usaha dan dunia industry (DUDI) dalam hal pemberdayaan masyarakat, baik Nasional maupun Internasional.

Pada hari Rabu, 5 januari 2024 telah dilaksanakan kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara LPPM Universitas Terbuka dengan PT Arutmin Indonesia Tambang Kintap dan juga Univesitas Sumatera Utara dalam hal Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM). Kegiatan ini dilakukan  di kantor  Arutmin Indonesia Tambang Kintap, Kab. Tanah Laut  Provinsi Kalimantan Selatan. Hadir dan ditandatangani langsung oleh Kepala Tehnik Tambang PT Arutmin Indonesia Tambang Kintap, Lutfi Qolbirokhim,  Ketua Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Sumatera Utara, Prof. Tulus Vor. Dipl. Marth., M. Si., Ph. D, dan Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat , Prof. Dra. Dewi Artati Padmo Putri, M. A., Ph. D., yang diwakili oleh Kepala Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Terbuka Dra. Yusrafiddin, M. Pd. Selain itu , hadir juga Direktur UT Banjarmasin Ir. Mochamad Priono, M.Si. selaku ketua tim pelaksana PkM Nasional Universitas Terbuka dan fasilatator kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama tersebut.


Dra. Yusrafiddin, M. Si. selaku Kepala Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Terbuka menngemukakan bahwa kegiatan kerjasama Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini sebagai bentuk langkah awal dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, dan kolaborasi dengan DUDI .“ Kami harapkan kerjasama ini akan terus berlanjut dengan baik dan tidak terhenti pada kegiatan ini saja” ungkapnya.


Ketua Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Sumatera Utara , Prof Tulus Vor. Dipl. Marth, M. Si, Ph. D. , bersama  timnya juga menyambut antusias kerjasama ini dan pada kesempatan tersebut, tim PkM dari Universitas Sumatera Utara langsung mengadakan kegiatan penyuluhan dan pendamingan masyarakat  di Desa Mekar Sari, Kintap selama 3 hari.  

Tim PkM Universitas Terbuka, dalam hal ini para dosen dan mahasiswa Universitas Terbuka Banjarmasin pada tahun ini juga akan melaksanakan kegiatan PkM Nasional dalam hal peningkatan kualitas pembelajaran PKBM, pendampingan jiwa kewirausahaan dan pengembangan produk dan marketing di Desa Mekar Sari, Wilayah sekitar Lokasi tambang PT.Arutmin Kintap. (Penulis: Heriani)