Kreasi dan Inovasi untuk Masa Depan: UT Hadirkan Galeri PTJJ & Job Fair Spektakuler 2024
Sumber: https://www.ut.ac.id/berita/2024/09/kreasi-dan-inovasi-untuk-masa-depan-ut-hadirkan-galeri-ptjj-job-fair-spektakuler-2024/
19 September, 2024 by
Kreasi dan Inovasi untuk Masa Depan: UT Hadirkan Galeri PTJJ & Job Fair Spektakuler 2024
Arsri Agusti, S.Ds.

Dalam rangka Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) Tahun 2024 dan Dies Natalis Universitas Terbuka (UT) ke-40, UT sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi terus secara konsisten melahirkan inovasi-inovasi terbarunya. Inovasi yang dihasilkan melalui riset ini dituangkan dalam bentuk produk, yang dipublikasikan pada kegiatan Gelar Hasil Riset dan Inovasi Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh (Galeri PTJJ) dan Job Fair 2024. Kegiatan ini rutin diselenggarakan setiap tahun dan pada tahun ini mengusung tema, “Technology to Connect Quality Education and Bright Career”. Yang berbeda pada tahun ini adalah penyelenggaraan Job Fair yang mana ini menjadi yang pertama kalinya diselenggarakan oleh UT.

Kegiatan Galeri PTJJ merupakan wadah untuk memperkuat kerja sama dalam penggunaan produk riset dan inovasi dari berbagai perguruan tinggi, industri, dan sekolah. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga menghadirkan perusahaan-perusahaan yang memberikan informasi terkait beasiswa dan peluang karier. Melalui kegiatan Job Fair, ini memberikan wadah untuk memfasilitasi para pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat, minat, dan kemampuannya. Melalui kegiatan ini juga UT turut berperan aktif dalam membantu perusahaan untuk mendapatkan talenta-talenta terbaik yang sesuai dengan kebutuhan industri. Harapannya ini dapat mengurangi angka pengangguran melalui peningkatan penempatan tenaga kerja.

Kegiatan Galeri PTJJ dan Job Fair ini dilaksanakan pada Rabu, 11 September 2024 di Universitas Terbuka Convention Center (UTCC). Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan dan civitas academica UT. Selain itu, acara ini dihadiri juga oleh pembicara talkshow yang merupakan publik figur di Tangerang Selatan, Content Creator terkenal, pembicara showcase dari berbagai perusahaan teknologi, dosen, dan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, pelajar SMA/sederajat. Peserta exhibition ada 40 lebih inovator, serta lebih dari 19 perusahaan secara luring dan 3 perusahaan secara daring sebagai partisipan job fair. Tentunya terselenggaranya Job Fair ini tidak lepas dari kolaborasi dan sinergi positif antar institusi yang mana UT menggandeng Kinobi dalam memberdayakan mahasiswa, alumni UT, dan masyarakat agar dapat berkarier dengan cemerlang di masa depan.

Kegiatan ini menyajikan mozaik produk inovasi dan profil perusahaan yang berpartisipasi pada job fair ini. Dalam laporannya, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), Prof. Dra. Dewi Artati Padmo Putri, M.A., Ph.D. menyampaikan Galeri PTJJ dan Job Fair ini merupakan kali tahun ketiga dalam penyelenggaraan, namun tahun ini untuk pertama kalinya animonya baik. “Galeri PTJJ merupakan suatu wadah yang dibuat untuk menampung kegiatan yang bersifat inovasi, baik yang bersumber dari penelitian maupun kegiatan-kegiatan di lingkungan UT dan sekitarnya maupun Tangerang Selatan,” tambahnya. Produk-produk inovasi ini dihasilkan oleh dosen UT, perusahaan, Perguruan Tinggi, dan sekolah-sekolah yang berada di sekitar Tangerang Selatan. Lebih lanjut Prof. Dewi juga menambahkan bahwa dengan terselenggaranya Job Fair ini. “Job Fair merupakan upaya nyata UT dalam menjembatani antara dunia pendidikan dengan dunia kerja,” ujarnya. Tidak lupa, Prof. Dewi juga mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang turut berpartisipasi untuk mensukseskan acara.  

Adapun kata sambutan sekaligus membuka rangkaian acara yaitu Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Mohamad Yunus, S.S., M.A. yang dalam kesempatan tersebut mewakili Rektor UT. Wakil Rektor Bidang Akademik  menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan momen yang penting karena para peserta yang hadir dapat menyaksikan dan mencoba secara langsung berbagai hasil inovasi yang telah dikembangkan dengan penuh dedikasi oleh para inovator. Selain mengagas Galeri PTJJ, Dr. Yunus juga memberikan apresiasi dengan terselenggaranya Job Fair. “Melalui Job Fair ini, UT memberikan kontribusi yang positif dalam mempersiapkan para pekerja, para lulusan, dan masyarakat sekitar untuk memasuki dunia kerja dengan lebih siap dan percaya diri,” pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama,  terdapat sesi penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara UT dengan PT Huawei Tech Investment yang ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, dan Bisnis, Rahmat Budiman, S.S., M.Hum., Ph.D. dan Rayi Pradono Iswara selaku ICT Talent Ecosystem Development Manager di PT Huawei Tech Investment Indonesia. MoU ini diharapkan untuk membangun kerja sama pendidikan dan pelatihan dengan tujuan membangun program yang akan menjadi transfer ilmu antara pembelajaran di universitas dengan kebutuhan industri.

Acara ini juga melakukan uji coba Metaverse UT. Acara terdiri atas talkshow dengan pembicara antara lain H. Pilar Saga Ichsan, S.T., M.Ars., Wakil Walikota Tangerang Selatann sekaligus Penggerak Inovasi dan Budaya Tangerang Selatan; Nur Afrah Maryam Insani, Putri Bumi Indonesia 2024 yang juga Content Creator; Dimas Agung Prasetyo, S.Kom., M.Sc.dan Dian Nursantika, S.Kom., M.Cs., yang keduanya adalah Penerima Penghargaan Penelitian UT; serta Imam Pesuwaryantoro, mahasiswa UT program studi Ilmu Komunikasi yang berprestasi di bidang Saims dan Teknologi.

Acara pun dilanjutkan dengan showcase sesi 1 dengan topik Indonesia Future Skill and Bright Career dengan narasumber Rayi Pradono Iswara dari Huawei Indonesia, Eddyman Kharma dari LinkedIn Singapura, Vany Yulviany selaku Vice President People Development dari Telkomsel, dan Cynthia Veronica dari Kinobi Indonesia.  Selanjutnya tak kalah menarik adalah showcase sesi 2 tentang Bedah Film dan Animasi dengan narasumber yaitu Prof. Daryono dari UT Metaverse-IFT, Rangga Yudo Yuwono dari Mithologic Studio,  Rezha Widias Pratama, S.AB., CHRP dari Brown Bag Films, Enspire Studio, dan The Little Giantz Animation Studio.

Momen yang ditunggu-tunggu yaitu saat diumumkan  stand Galeri & Job Fair terbaik dan terinovasi yang mana untuk Stand Galeri terbaik diraih oleh Jakarta Smart City dan untuk Stand Job Fair terbaik diraih oleh BRI.

Dengan terselenggaranya kegiatan GALERI PTJJ dan Job Fair ini, harapannya akan menjadi wadah untuk memperkuat kerja sama dengan berbagai pihak dalam menghasilkan produk-produk riset dan inovasi berbasis teknologi untuk mendukung penyelenggaraan layanan pendidikan terbuka dan jarak jauh yang makin berkualitas. Tidak hanya itu, even Galeri PTJJ dan Job Fair ini juga menjadi bukti bakti nyata UT terhadap masyarakat khususnya dalam menjembatani masyarakat dengan dunia usaha dan dunia industri.